Tim Anti Begal Denpom I/5 Medan Gagalkan Aksi Geng Motor Berkelewang

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Senin, 20 Januari 2025 - 12:42 WIB

5025 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN
Tim Anti Begal Denpom I/5 Medan kembali menunjukkan keberanian dan kesigapannya dalam menjaga keamanan Kota Medan.

Dalam patroli malam yang dilaksanakan Minggu (19/1), seorang anggota geng motor bersenjata berhasil ditangkap di kawasan Pajak Melati, Jalan Bunga Sakura.

Penangkapan ini menggagalkan rencana aksi kejahatan yang diduga akan dilakukan oleh kelompok penjahat jalanan tersebut.

Keterangan yang siperroleh wartawan, situasi berubah mencekam saat personel patroli yang dipimpin oleh Sertu Jabar melintasi Jalan Bunga Sakura.

Di tengah suasana gelap, seorang pria mencurigakan terlihat bersembunyi di dekat kendaraan bermotor.

Petugas yang peka terhadap situasi langsung mengambil langkah sigap, mengepung tersangka dan memastikan tidak ada ruang untuk melarikan diri.

Ketika digeledah, petugas menemukan tiga senjata tajam jenis klewang dan parang panjang yang diduga akan digunakan untuk melancarkan aksi brutalnya, sebuah pistol mancis yang menyerupai senjata api, serta dua unit sepeda motor yang dicurigai sebagai hasil kejahatan.

Penangkapan ini berlangsung cepat, meski tersangka sempat mencoba memberikan perlawanan.

Momen dramatis tersebut mengundang perhatian warga sekitar.

Beberapa saksi yang melihat aksi penangkapan menyatakan rasa lega atas keberhasilan tim Denpom I/5 dalam mencegah potensi bahaya di kawasan itu.

“Kami merasa lebih aman dengan kehadiran patroli ini. Geng motor sangat meresahkan, dan ini menjadi bukti nyata bahwa keamanan di Medan terus terjaga,” ungkap salah satu warga setempat.

Komandan Detasemen Polisi Militer I/5 Medan, Letkol Cpm Hanri Wira Kusuma, S.H., M.Han., menyampaikan apresiasi terhadap kerja keras timnya dan menegaskan komitmennya untuk terus memberantas aksi kriminal di Kota Medan.

Ia juga memberikan peringatan keras kepada para pelaku kejahatan.

“Bagi geng motor dan begal yang masih berniat beraksi di Medan, ini adalah peringatan terakhir. Kami tidak akan ragu bertindak tegas untuk melindungi masyarakat,” ujar Letkol Hanri dengan penuh penegasan.

Setelah penangkapan, tersangka bersama barang bukti langsung diserahkan ke Polsek terdekat untuk proses hukum lebih lanjut.

Sementara itu, patroli malam dilanjutkan hingga kembali ke Makodim 0201/Medan pada Senin pagi.

Operasi ini tidak hanya berhasil menggagalkan kejahatan, tetapi juga memberikan rasa aman bagi masyarakat dan menjadi bukti bahwa Tim Anti Begal Denpom I/5 tidak akan memberikan ruang bagi pelaku kriminal di Kota Medan.(AVID)

Berita Terkait

Jaga Kondusifitas Lapas-Rutan, Kakanwil PAS Sumut Gencarkan Koordinasi dengan TNI-Polri dan Forkopimda
Kualitas Pendidikan Di Indonesia, Syaiful Syafri, Keberhasilannya Ada Di Kebijakan Kepala Daerah
Badan Aspirasi Masyarakat DPR Serap Aspirasi Kelompok Ojol, Taksol dan Kurol
Kolaborasi Dengan MUI Sumut Rutan I Medan Adakan Pelatihan Fardu Kifayah Bagi Warga Binaan
38 Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Dapat Remisi Khusus Waisak 2025
Rutan Labuhan Deli Gelar Razia Rutin Insidentil, Jaga Komitmen Bersih dari Halinar
Peringati Waisak 2025, Lapas Perempuan Bandung Berikan Remisi Khusus kepada Warga Binaan
Syaiful Syafri ; Ragu Kemiskinan Ekstrim menjadi O % Di Sumut Tahun 2026 Sesuai Target Presiden Prabowo

Berita Terkait

Rabu, 11 Juni 2025 - 21:09 WIB

Patroli Presisi Blue Light Polres Batu Bara Amankan Malam di Wilayah PT Socfin

Minggu, 8 Juni 2025 - 16:16 WIB

Satlantas Polres Batu Bara Jaga Kamseltibcarlantas dengan Pengaturan Lalu Lintas dan Patroli Kibas Bendera

Minggu, 8 Juni 2025 - 16:14 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Lakukan “Cooling System” di Pasar Lima Puluh, Jaga Kamtibmas dan Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Minggu, 8 Juni 2025 - 16:13 WIB

Sat Samapta Polres Batu Bara Amankan Objek Wisata Kolam Renang Banyuwangi Jelang Idul Adha

Minggu, 8 Juni 2025 - 16:11 WIB

Patroli Presisi Polres Batu Bara Jaga Kamtibmas di Jalinsum Limapuluh Perdagangan

Sabtu, 7 Juni 2025 - 19:40 WIB

Pengamanan Kapal Pesiar MV. Star Voyager di Pelabuhan Kuala Tanjung Berjalan Lancar

Sabtu, 7 Juni 2025 - 18:40 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku Amankan Perayaan HUT Naposo Bulu-Bulu Pematang Pao

Sabtu, 7 Juni 2025 - 18:02 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku Pimpin Pengamanan Objek Wisata Pantai di Tanjung Tiram

Berita Terbaru