Ketua SARAZ Kota Medan Daniel Sianturi Syukuri Keunggulan Rico-Zaki di Quick Count Pilkada Medan

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Jumat, 29 November 2024 - 12:38 WIB

5019 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan, 29 November 2024 – Ketua Sahabat Rico Zaki (SARAZ) Kota Medan, Daniel Sianturi, menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaannya atas hasil quick count Pilkada Kota Medan yang menunjukkan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota nomor urut 1, Rico Waas dan Zaki Pratama, unggul signifikan.

Daniel menyatakan bahwa hasil ini adalah bukti keberhasilan strategi penggalangan suara yang mereka lakukan selama masa kampanye.

Fokus utama tim SARAZ adalah mendekati pedagang pasar dan masyarakat umum, yang terbukti mampu memberikan kontribusi besar terhadap kemenangan pasangan Rico-Zaki.

“Kami sangat bersyukur atas hasil quick count ini. Upaya kami dalam mendekati pedagang dan masyarakat selama ini membuahkan hasil signifikan. Ini menunjukkan bahwa visi dan program pasangan Rico-Zaki benar-benar diterima oleh masyarakat Medan,” ujar Daniel.

Sebelumnya, Daniel bersama Adam Budiargo, tokoh muda Kampung Lalang, mendampingi Calon Wali Kota Rico Waas bersama anggota DPRD Medan Rizki Lubis dalam blusukan ke Pasar Kampung Lalang.

Dalam kegiatan tersebut, Rico menyapa para pedagang dan menyerap langsung aspirasi mereka terkait kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi, seperti pengelolaan pasar, fasilitas umum, dan kesejahteraan pedagang.

“Blusukan ini bukan hanya sekadar bertemu masyarakat, tetapi juga mendengarkan langsung keluhan mereka. Hal ini membuat masyarakat merasa dihargai dan percaya bahwa pasangan Rico-Zaki adalah pemimpin yang benar-benar peduli,” tambah Daniel.

Pasangan Rico-Zaki, yang dikenal dengan tagline “Medan Bersatu Menuju Perubahan”, berhasil menarik dukungan luas berkat program-programnya yang berorientasi pada solusi nyata untuk persoalan masyarakat, khususnya sektor ekonomi dan kesejahteraan.

Meski hasil quick count masih menunggu konfirmasi resmi dari KPU, Daniel optimistis kemenangan ini akan terus berlanjut hingga penghitungan akhir.

Ia juga mengajak masyarakat Kota Medan untuk bersatu mendukung kepemimpinan Rico-Zaki demi mewujudkan Medan yang lebih maju dan sejahtera.(AVID)

 

Berita Terkait

Ka Rutan Pangkalan Brandan Pimpin Apel Pagi, Tekankan Laporan Penyelenggaraan SPIP Triwulan IV
“KORPRI Untuk Indonesia”, Rutan Perempuan Medan Laksanakan Upacara Peringatan Hari KORPRI Ke 53
Wartawan Senior Drs. Khairul Muslim Dorong Jurnalis Milenial Tingkatkan Profesionalisme
Menguatkan Persaudaraan, GM FKPPI Rayon Medan Kota Bantu Anggota Terdampak Bencana Banjir di Patumbak
Warga Medan Merasakan Kasih GM FKPPI dan Rico-Zaki
Penasehat GM FKPPI Medan Afrizal Fadli Nasution SE Sampaikan Ucapan Selamat kepada H. Zakiyuddin
PT Luvindo dan Pembina IMO Bantu Anggota Korban Banjir
GM FKPPI Rayon Medan Kota/Sub Rayon Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Kampung Baru Medan

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 05:15 WIB

Ka Rutan Pangkalan Brandan Pimpin Apel Pagi, Tekankan Laporan Penyelenggaraan SPIP Triwulan IV

Senin, 2 Desember 2024 - 17:52 WIB

“KORPRI Untuk Indonesia”, Rutan Perempuan Medan Laksanakan Upacara Peringatan Hari KORPRI Ke 53

Senin, 2 Desember 2024 - 07:36 WIB

Menguatkan Persaudaraan, GM FKPPI Rayon Medan Kota Bantu Anggota Terdampak Bencana Banjir di Patumbak

Minggu, 1 Desember 2024 - 13:50 WIB

Warga Medan Merasakan Kasih GM FKPPI dan Rico-Zaki

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:40 WIB

Penasehat GM FKPPI Medan Afrizal Fadli Nasution SE Sampaikan Ucapan Selamat kepada H. Zakiyuddin

Minggu, 1 Desember 2024 - 03:32 WIB

PT Luvindo dan Pembina IMO Bantu Anggota Korban Banjir

Minggu, 1 Desember 2024 - 01:17 WIB

GM FKPPI Rayon Medan Kota/Sub Rayon Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Kampung Baru Medan

Sabtu, 30 November 2024 - 08:09 WIB

Warga Desa Marindal II Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kecamatan Patumbak

Berita Terbaru